Kamis, 04 Juli 2019

[KAMUS IPA] ( B ) PENGERTIAN BAJA , BALON UDARA , BAROMETER

B

-        BAJA = logam hasil pengolahan besi, karbon dan logam-logam lain berdasarkan keperluan.

Baja merupakan logam yang sangat kuat dan keras. Karena sifatnya yang demikian, baja digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya kerangka bangunan.
K
endaraan berlapis baja (tank) sangat berperan dalam setiap pertempuran, karena tahan peluru.

-        BALON UDARA = balon yang diisi dengan gas yang lebih ringan daripada udara, sehingga dapat terbang

Balon udara yang tidak diisi gas hidrogen tidak dapat terbang.

Lihat : HIDROGEN (#hyperlink)

-        BAROMETER = alat untuk mengukur tekanan udara.

Barometer juga dapat digunakan untuk mengukur ketinggian tempat dari permukaan air laut.

-        BASA = zat yang dapat menetralkan asam, sehingga menjadi tidak aktif.

Keadaan basa terdapat di dalam usus duabelas jari yang menetralkan asam lambung.

-        BATAKO = bahan bangunan yang dibuat dari campuran tanah tras dan kapur.

Pembuatan batako sangat mudah, yaitu cukup membakar saja sampai kering.

-        BATA MERAH = bahan bangunan yang dibuat dari campuran tanah liat dan dedak (sekam).

Pembuatan bata merah tidak mutlak memerlukan sekam. Tanah liat bisa langsung digunakan  untuk pembuatan bata merah. Pembuatan bata merah cukup sederhana. Tanah liat dihaluskan dengan air dan dicampur dengan sekam, kemudian dicetak dan dikeringkan. Setelah kering dibakar.

-        BATUAN = bahan pembentuk tanah.

Dengan bantuan lumut, batuan bisa lapuk dan akhirnya membentuk tanah. Oleh karena itu, lumut disebut pula tumbuhan perintis. Berdasarkan cara terjadinya kita mengenal 3 kelompok besar batuan, yaitu : batuan beku, batuan endapan, dan batuan metamorf

-        BATUBARA = arang batu; bahan bakar yang berasal dari sisa sisa tumbuhan yang mati berjuta-juta tahun yang lalu.

Batubara digunakan sebagai bahan bakar mesin uap, antara lain lokomotif uap dan kapal uap. Di Indonesia tempat penambangan batubara terbesar terdapat di bukitasam dan ombilin. Batubara dapat diolah lagi menjadi zat warna, serat buatan, ter, dan sebagainya.

-        BATU APUNG = batuan beku yang terbentuk dari lava yang membeku dengan melepaskan banyak gas, sehingga keadaan nya berongga-rongga.

Karena banyak rongga di dalamnya, batu apung bersifat ringan dan rapuh. Berat jenis batu apung lebih kecil daripada berat jenis air

-        BATU BASAL = batuan beku yang mendasari samudera.

Batu basal berwarna gelap dan beratnya lebih besar daripada batuan yang membentuk daratan.

-        BATUAN BEKU = batuan yang berasal dari pembekuan lava.

Yang termasuk batuan beku, misalnya batu basal, batu obsidian, batu apung. dan granit.

-        BATUAN ENDAPAN = batuan yang terbentuk melalui proses pengendapan batuan-batuan beku yang mengalami pelapukan dan erosi.

Batuan endapan disebut juga batuan sedimen. Pada umumnya, susunan batuan endapan berlapis-lapis. Berdasarkan bahan pembentuknya, kita mengenal bermacam-macam batuan endapan, misalnya konglomerat. batu pasir, batu kapur, dan batu serpih.

-        BATU KAPUR =      a.    batuan endapan yang berasal dari cangkang, batu karang, dan kerangka hewan laut.

                                   b.    batuan endapan yang berasal dari pengendapan bahan kapur yang dibawa oleh air ke laut.

-        BATUAN METAMORF = batuan beku atau batuan endapan yang mengalami perubahan karena pengaruh panas dan tekanan.

Kristal-kristal dalam batuan beku atau batuan endapan melebur menjadi satu. karena panas dan tekanan yang timbul dalam kulit bumi. Hasil peruhahan tersebut adalah terbentuknya hatuan jenis baru yang disebut batuan  metamorf. Yang termasuk batuan metamorf, antara lain batu marmer dan batu tulis.

-        BATU OBSIDIAN = batuan beku yang terjadi dari lava cair yang membeku sangat cepat.

Batu obsidian disebut juga batu kaca. karena menyerupai kaca hitam dan dalam bentuk kepingan tipis bersifat tembus cahaya.

-        BATU PASIR = batuan endapan yang terbentuk dari butir-butir pasir dan bahan perekat yang ditekan oleh lapisan. lapisan endapan di atasnya.

-        BATU SERPIH = batuan endapan yang terbentuk dari pengendapan lumpur dan tanah liat.

-        BATU TULIS = batuan metamorf yang berasal dari batu serpih.

Batu serpih termasuk batuan endapan. Jadi. batu tulis berasal dari batuan endapan yang berubah karena pengaruh tekanan dan panas. Sifat batu tulis adalah : warnanya abu-abu kehijauan atau merah. dapat dibelah menjadi lempengan-lempengan tipis. dan lebih keras daripada batu serpih. Batu tulis disebut juga batu sabak.

-        BAYANGAN MAYA = bayangan yang tidak dapat ditangkap oleh sebuah layar.

Bayangan maya terletak dibelakang layar. Bayangan maya disebut juga bayangan semu

-        BAYANGAN NYATA = bayangan yang dapat ditangkap oleh sebuah layar.

-        BENDA = materi; sesuatu yang mempunyai massa (berat) dan menempati ruang.

Pada dasarnya, kita dapat mernbedakan benda atas 2 macam, yaitu benda hidup (biotik) dan benda tak hidup (abiotik). Selain itu, berdasarkan wujudnya kita mengenal 3 macam wujud benda, yaitu benda padat, benda cair, dan benda gas.

Contoh :

- Benda padat   : kursi, batu, meja, kapur, dan sebagainya.

- Benda cair       : air, alkohol, spiritus, dan sebagainya.

- Benda gas       oksigen, karbondioksida, hidrogen, dan sebagainya.

-        BENDA GELAP = benda-benda yang tidak dapat mengeluarkan cahaya.

Contoh : meja, batu, kaca, kertas, dan sebagainya. Lawan benda gelap adalah surnber cahaya.

-        BENING = tidak berwarna; tembus cahaya.

Contoh :

— Salah satu sifat air adalah bening, yaitu tidak berwarna.   

— Kaca adalah benda bening, yaitu benda yang tembus cahaya.

-        BENSIN = nama bahan bakar mesin otto.

Bensin merupakan salah satu hasil dari pengolahan minyak bumi.

Bensin digunakan mesin otto sebagai bahan bakar. misalnya sepeda motor. Pom bensin merupakan pusat penjualan bensin.

-        BERAT JENIS = hasil bagi berat dan volume.

BJ                      = berat jenis (massa jenis);

B                       = berat benda;

V                       = volume (isi) benda.

Contoh : sepotong kayu beratnya 120 gram dan volumenya 80 cm kubik, maka berat jenisnya adalah :

Berat jenis tiap-tiap bahan tidak sama

Berikut ini contoh berat jenis beberapa bahan.


Kayu barus        = 1,4

Kaporit              = 2,2

Lilin                   = 0,97

Minyak tanah    = 0,82

Nikel                 = 8,28

Perunggu           = 8,8

Platina               = 21,5

Air                     = 1,0

Air raksa            = 3,6

Alkohol             = 0,79

Aluminium        = 2,6

Baja                   = 7,8

Bensin               = 0,7

Batubara            = 1,4

-        BERKEMBANG BIAK = menghasilkan keturunan yang serupa dengan induknya.

Setiap makhluk hidup dapat berkembang biak. Manusia menurunkan manusia. Harimau menurunkan harimau. Padi menurunkan padi.

-        BIJIH = mineral yang pengolahannya masih menguntungkan.

Logam diperoleh dari bijihnya.

Contoh : bijih emas, bijih perak, bijih timah, dan sebagainya.

-        BINTANG = benda angkasa yang mempunyai cahaya sendiri.

Dalam tata surya, yang bertindak sebagai bintang adalah matahari. Matahari mempunyai cahaya sendiri. Kedudukannya pun tidak berubah.

-        BIOTIK = makhluk hidup.

Ciri biotik antara lain :

1.      Memerlukan makanan

2.      Bernapas

3.      Dapat menjesuaikan diri (beradaptasi)

4.      Bergerak

5.      Tumbuh

6.      Berkembang biak

-        BROMELIACEAE = nenas.

Nenas (bromelianceae) termasuk golongan tumbuhan monokotil.

-        BRONKITIS = penyakit yang disebabkan oleh bronkus yang meradang dan sebagian tersumbat oleh mukus (lendir) yang berbentuk seperti agar-agar.

-        BRYOPHYTA = tumbuhan lumut.

Lumut berkembang biak dengan spora.

-        BULU - BULU AKAR = bagian tumbuhan yang digunakan untuk mengisap air dan mineral dari dalam tanah.

-        BUNGA TANAH = humus.

Lihat : HUMUS. (#hyperlink)

-        BUNYI = sesuatu yang dihasilkan oleh benda vang bergetar.

Benda tidak mengeluarkan bunyi, kalau tidak bergetar. Lihat GETARAN. (#hyperlink)

-        BUNYI INFRASONIK = bunyi yang kekerapan getarannya kurang dari 20 getaran tiap detik.

Bunyi infrasonik tidak dapat kita dengar dengan telinga telanjang. Anjing dan kelelawar dapat mendengar bunyi infrasonik. Oleh karena itu, pada malam hari kelelawar dapat terbang tanpa menabrak pepohonan dan benda-benda lainnya.

-        BUNYI KUAT = bunyi yang terjadi dari getaran yang kuat.

Corntoh : bunyi halilintar.

-        BUNYI LEMAH = bunyi yang terjadi dari getaran yang lemah

Contoh : bunyi yang dikeluarkan oleh paku yang jatuh di atas lantai.

-        BUNYI RENDAH = bunyi yang terjadi dari getaran yang lambat.

Bunyi yang dikeluarkan oleh bas gitar lebih rendah daripada bunyi yang dikeluarkan oleh biola, karena getaran dawai bas gitar lebih lambat daripada getaran dawai biola.

-        BUNYI TINGGI = bunyi yang terjadi dari getaran yang cepat.

Bunyi biola lebih tinggi daripada bunyi bas gitar, karena getaran dawai biola lebih cepat daripada getaran dawai bas gitar.

-        BUNYI ULTRASONIK = bunyi yang kekerapan getarannya lebih dari 20.000 getaran setiap detik.

Manusia tidak bisa mendengar bunyi ultrasonik, tanpa menggunakan alat tertentu.

Tidak ada komentar:

Adsense